Bermain hari ini tentang memasangkan potongan puzzel, matching bentuk yang sama dengan benda-benda sekitar. Kami berdua memakai saiko logika untuk permainan kali ini, maklum si ummi lagi minim ide hihihi. Nga apa-apa ya (wualaaah) toh mainan ini edukasi kok. 1 mainan memadukan banyak keterampilan. Melatih koordinasi mata dan tangan, motorik, fokus, dan melatih pemecahan problem untuk anak. Nagh tugas saya adalah mensortir lembar tugas yang punya title sama. Dan cocok untuk level Izz.
Alhamdulillah level yang saya prediksi bisa diselesaikan dengan baik.
"Nagh ini buahnya terpotong nak, ada yang kurang kan. Jadinya nga lengkap. Yums kita cari potongan yang sama"
Izz lalu menggerakkan bulatan warna yang disesuaikan dengan warna pertanyaan ke kolom kanan (jawaban). Sebelumnya dia sudah paham aturan mainnya jadi saya hanya berfungsi jadi fasilitator sambil mengamati apakah levelnya sudah boleh dinaikkan.
#tantangan10hari
#level6
#kuliahbunsayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs
Tidak ada komentar:
Posting Komentar